Cara Instal Xposed Framework di Android Lollipop dan Marshmallow dengan Mudah – Bagi Anda yang suka melakukan modifikasi atau istilahnya ngoprek hp android mungkin pernah mendengar nama Xposed Framework. Jika menggunakan aplikasi ini Anda bisa memiliki segala macam fitur yang biasanya tidak bisa Anda dapatkan di hp android manapun. Menginstalnya di android KitKat berbeda dengan di Lollipop atau Marshmallow. Nah, yang akan dibahas di sini adalah cara instal Xposed Framework di android Lollipop dan Marshmallow.
Sebelum membahas lebih jauh mengenai cara instal Xposed Framework di android Lollipop dan Marshmallow, ada baiknya Anda tahu lebih dalam lagi mengenai Xposed Framework. Siapa tahu Anda membutuhkan informasinya. Pembahasannya di bawah ini.
Aplikasi Xposed Framework biasanya digunakan oleh orang-orang yang ingin mendapatkan fitur tidak terbatas di hp androidnya. Aplikasi ini bisa membuat Anda menambah jumlah ROM, mengubah ikon jam, dan mengubah segala hal yang ada dalam ponsel bahkan semuanya jika diinginkan. Namun, aplikasi ini bisa digunakan hanya pada hp yang sudah di-root. Kemudian lakukan back up data terlebih dahulu agar jika terjadi kesalahan data Anda tidak akan terhapus.
Sebelum Anda memulai penginstalan, ada beberapa hal yang harus Anda pahami. Salah satunya Anda harus mengetahui tentang versi SDK beserta architecture yang dipakai oleh sistem android hp Anda. Biasanya API Level atau SDK dari OS Marshmallow menggunakan SDK 23 atau API dengan level 23. Kemudian jika chipset yang digunakan berjenis ARMv7 maka arsitekturnya adalah 32 bit, sedangkan pada berjenis ARMv8 maka menggunakan 64 bit.
Cara pertama yang akan dibahas di sini adalah untuk android Marshmallow versi 6.0 dengan arsitektur 64 bit makanya jenis chipsetnya ARM64 dengan SDK23. Download saja di link ini http://dl-xda.xposed.info/framework/, pilih yang paling baru. Download juga aplikasi bernama XposedInstaller_3.1 apk. Pastikan juga hp Anda sudah menggunakan TWRP. Kemudian ikuti langkah-langkah yang dibahas di bawah ini. Perhatikan dengan baik-baik langkahnya agar tidak salah, dan terjadi hal-hal yang tidak diinginkan. Langsung saja berikut ini langkah-langkahnya.
- Letakkan file Framework yang telah Anda download kemudian simpan pada bagian kartu memori hp Anda.
- Nonaktifkan hp Anda lalu lakukan reboot menuju TWRP atau menu recovery.
- Masuklah pada menu mode recovery caranya dengan menekan power bersamaan dengan tombol tambah volume. Namun ada juga cara yang beda pada beberapa jenis hp.
- Jika sudah masuk, Anda langsung saja pilih aplikasi Xposerd Framework yang sudah disimpan. Kemudian klik Swipe to Confirm Flash. Tunggu sampai prosesnya selesai.
- Apabila telah selesai, langsung saja lakukan reboot pada hp Anda. Caranya adalah dengan masuk ke mode recovery kemudian piliu menu Reboot to System.
- Setelah itu Anda baru bisa menginstal aplikasi Xposed Framework versi 3.1.
Meski langkah-langkah yang dibahas di atas adalah contoh untuk OS Marshmallow, sebenarnya cara instal Xposed Framework di android Lollipop dan Marshmallow sama saja hanya sesuaikan dengan hal-hal yang harus Anda pahami di atas.
Oh iya, meski mudah tapi sebenarnya ketika Anda menginstalnya bisa ada kemungkinan terjadinya masalah, misalnya boot loop. Untuk mengatasinya Anda bisa melakukan disable Xposed atau masuk ke menu safe mode. Cara agar masuk ke safe mode atau mode aman adalah pada saat startup awal, Anda harus menekan salah satu tombol di hp berkali-kali. Selanjutnya nanti akan ada getaran pada hp sebanyak dua kali, saat itu tekan tombol yang tadi sebanyak 4 kali. Lakukan dengan cepat karena hanya ada waktu lima detik.
Baca juga: Cara Menyadap HP Android Jarak Jauh
Demikianlah cara instal Xposed Framework di android Lollipop dan Marshmallow yang bisa Anda coba. Bagaimana menurut Anda? Mudah bukan?